sumber: kompas.com
Info.hallobanua.com - Musisi Ahmad Dhani merayakan ulang tahun ke-30 Dewa 19 dengan berbagai hal baru.
Selain menggelar tur di 30 kota dengan
membawakan 30 lagu, Dhani juga meluncurkan sebuah aplikasi karaoke bernama Dewa
19 Karaoke.
Dhani pun bisa mendapatkan data pasti dari
bisnis karaoke yang selama ini tak pernah dibuka oleh Lembaga Manajemen
Kolektif Nasional (LMKN). 1.
Dewa 19 Karaoke Aplikasi Dewa 19 Karaoke
merupakan solusi yang ditawarkan Ahmad Dhani untuk mensejahterakan para musisi
sekaligus penulis lagu.
Selama ini mereka hanya mendapatkan bayaran
royalti dari LMKN tanpa pernah tahu berapa kali dan lagu apa saja yang diputar
di karaoke.
"Nah, dengan aplikasi Dewa 19 Karaoke ini itu
siapa pun tidak hanya LMKN, pencipta lagunya pun, bisa mengakses melalui
dashboard dari aplikasinya," ujar suami Mulan Jameela tersebut. 2. El Rumi
jadi CEO Ahmad Dhani menunjuk El Rumi sebagai CEO Dewa 19 Karaoke.
Pemilihan ini memang dilandasi nepotisme dan
keinginan Dhani mengembangkan potensi El yang baru lulus dari kampusnya.
"Bisnis ini harus di-running anak muda karena
bapaknya sudah tua jadi El akan jadi CEO dan putri Mulan Jameela, Tiarani
Savitri, akan jadi Creative Director Digital Marketing-nya," imbuh pria
berkepala plontos itu.
3. Raffi Ahmad Sebagai langkah awal promosi, Ahmad
Dhani mematok harga Rp 35.000 untuk pengguna aplikasi Dewa 19 Karaoke selama
dua jam.
Tak hanya itu, pentolan grup band Dewa 19 tersebut
juga akan membuatkan ruang karaoke khusus untuk Raffi Ahmad.
"Karena ternyata Raffi Ahmad aja yang
kita kenal sebagai Sultan Andara belum punya karaoke di rumahnya," kata
Dhani.
Oleh sebab itu, ia ingin
mengajak Raffi Ahmad berkolaborasi bahwa kini berkaraoke bisa mudah tanpa harus
menggunakan komputer.
rifai/may
0 Komentar